Manchester City masuk ke dalam daftar klub yang berminat untuk meminang Maicon. Manajemen City sudah menyiapkan dana £20 juta agar bisa menggaet pemain asal Brasil itu pada bursa transfer Januari mendatang.Sebelumnya, pelatih Mark Hughes dikabarkan mendapat budget £100 juta dari petinggi klub untuk belanja pemain di musim dingin. Selain Maicon, City juga mengingcar gelandang Benfica, Ramires, dengan £25 juta pada musim panas mendatang bila gagal mendapatkan Franck Ribery.
Suratkabar The Sun memberitakan, Hughes menegaskan tidak akan menghabiskan uang itu untuk belanja pemain. Ia hanya membeli pemain untuk sedikit memperbarui skuadnya. Namun angka yang ditawarkan untuk Ramires cukup tinggi, mengingat Benfica hanya mengeluarkan £6 juta saat membeli Ramires.
Maicon dianggap sebagai pemain belakang terbaik di dunia saat ini. Antonio Caliendo, agen Maicon, menyatakan, Maicon akan digaji £90 ribu setiap pekannya oleh City. Caliendo juga mengungkapkan, City tidak tahu bila bek Inter Milan ini juga sedang dibidik Manchester United.



0 komentar: on "City & United Berebut Maicon"
Posting Komentar